Pemetikan Buah Apel Malang

pemetikan buah apel malang


Pemetikan buah apel malang pada saat panen dilakukan dengan menggunakan tangan secara serentak untuk setiap kebun. Buah apel malang yang sudah di petik perlu diperlakukan hati-hati jangan sampai terjatuh atau tertekan karena akan menimbulkan bercak pada daging buah. Pemetikan buah apel malang dengan mengikutsertakan tangkai dapat menghindari serangan cendawan melalui bekas tangkai buah.


Pengelolaan tanaman apel dengan benar dan diikuti dengan penjarangan buah akan memberikan hasil yang memuaskan, ditinjau dari kualitas dan kuantitas. Dengan ca-intensif ini akan menghasilkan buah grade.

  • Grade A = 15.9 % (3-4 buah /kg)
  • Grade B = 45.2 % (51-7 buah /kg)
  • Grade C = 29.6 % (8-10 buah /kg)
  • Grade D = 7 % (11-15 buah /kg)

 

sortir buah apel malang

Ukuran Kril/ kecil dan cacat tidak masuk dalam hitungan bisa juga dibuang. Hasil pemetikan setelah panen akan ditampung dalam keranjang yang di lapisi alas plastik kemudian di bawa ke gudang penyimpanan untuk di sortir sesuai dengan ukuran Gradenya.

 

Dalam satu kebun apel di nongkojajar, biasanya menghasilkan beberapa varietas yaitu manalagi 15%, rome beauty 70%, anna 10% dan apel hijau 5%. Hal ini berkaitan dengan kepentingan pemasaran khususnya untuk agrowisata jual apel malang. Hasil pemetikan dikumpulkan berdasarkan varietas, satu keranjang beratnya 30-35 kg.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

wa